Jul 4, 2018

Pengertian Kerja Freelance

Pekerjaan freelance adalah sebuah pekerjaan yang jangka waktunya tidak tetap, dimana hubungan kerja antara pemilik usaha dengan pekerjanya tidak memiliki kontrak seperti halnya pada pekerjaan di kantor atau instansi lainnya.
Beberapa perusahaan membutuhkan tenaga freelance karena tidak selalu ada proyek. Sehingga jika mempekerjakan pegawai tetap maka akan menghabiskan banyak biaya.
Di sisi lain, banyak pula orang-orang yang memiliki kualifikasi tinggi namun lebih memilih menjadi freelancer. Salah satu alasannya adalah karena faktor keluarga.
Seorang ibu lulusan terbaik di perguruan tinggi grade teratas bisa saja memiliki idealisme untuk menjadi full time mother sehingga lebih memilih menjadi seorang freelancer yang tidak mengganggu waktu bersama buah hati.
Mungkin juga beberapa orang memilih menjadi freelancer karena tidak suka terikat dengan kantor dan segala aturannya.
Karena zaman sudah semakin maju, orang-orang yang melakukan kerja dengan sistemfreelance tidak harus saling kenal atau berada dalam domisili wilayah yang sama.
Kini hadir teknologi internet yang memungkinkan pekerjaan dilakukan secara online.Dengan demikian, cukup duduk di rumah dengan tanpa meninggalkan keluarga, seseorang sudah bisa mendapat income tambahan.

9 Situs Lowongan Kerja Freelance untuk Cari Uang Tambahan dengan Kerja Online dan Kerja Dari Rumah

Beberapa website menjadi penyedia informasi tentang lowongan kerja dengan sistemfreelance untuk tambahan penghasilan dari rumah. Oleh karena itu, berikut adalah beberapa info penting dari 9 situs yang paling populer.

Situs 1: Freelance.com

Situs Freelance.com menyediakan berbagai informasi pekerjaan yang bisa dikerjakan secara online. Jadi, meskipun sedang berada di rumah seseorang bisa tetap mendapatkan income yang cukup.
Validasi data dari pelamar maupun instansi pembuka lowongan kerja sangat penting bagi keamanan semua pihak. Oleh karena itu, Freelance.com yang menjadi penyedia informasi lowongan pekerjaan dengan sistem freelance juga sangat menggarisbawahi hal tersebut.
Setiap member yang mendaftar akun sebagai pemilik instansi maupun calon pelamar kerja harus memenuhi data secara lengkap dan valid sesuai kenyataan.
9 Situs Lowongan Kerja Freelance untuk Cari Uang Tambahan dengan Kerja Online dan Kerja Dari Rumah 02 - Finansialku

Situs 2: Sribulancer.com

Situs yang menyediakan 4.900 lowongan ini juga memberi akses konsultasi bagi calon pelamar pekerjaan. Untuk menghubungi Sribulancer.com,  Anda dapat menelepon ke +62 21 2930 5171. Sedangkan akses email disediakan dengan alamat ask@sribulancer.com.
Perusahaan juga bisa mengontak customer service pada nomor Whatsapp +62 857 7992 3939 untuk konsultasi dalam mempekerjakan tenaga freelancer.
9 Situs Lowongan Kerja Freelance untuk Cari Uang Tambahan dengan Kerja Online dan Kerja Dari Rumah 03 - Finansialku

Situs 3: Projects.co.id

Situs yang satu ini memiliki berbagai jenis pekerjaan yang dibutuhkan freelancer. Tidak hanya itu, ada juga beberapa freelancer yang sudah memiliki predikat tinggi dan cukup terpercaya di bidang keahlian yang ditekuninya.
Mulai dari desainer grafis, desainer logo, penulis lepas, sampai programmer desktopsangat lengkap tersedia di Projects.co.id.

9 Situs Lowongan Kerja Freelance untuk Cari Uang Tambahan dengan Kerja Online dan Kerja Dari Rumah 04 - Finansialku


Situs 4: Upwork.com

Situs yang dibuat pada tahun 2003 di Campbell, California, Amerika Serikat ini menjadi salah satu bisnis privat penyedia informasi lowongan kerja freelancer. Secara skematis, para calon pelamar kerja akan mencari dan menemukan project yang sesuai dengan kualifikasinya.
Setelah itu, proses pendaftaran akan dilakukan. Jika selesai mendaftar dengan masuk keUpwork.comfreelancer tinggal bekerja sesuai ketentuan yang diberikan. Terakhir, pembayaran akan diterima dan proses tersebut bisa berulang.
9 Situs Lowongan Kerja Freelance untuk Cari Uang Tambahan dengan Kerja Online dan Kerja Dari Rumah 05 - Finansialku

Situs 5: Guru.com

Bagi para pembuat lowongan pekerjaan freelance atau yang membutuhkannya,Guru.com akan memberikan berbagai fasilitas yang memadai. Kelebihan dari situs ini adalah jaringannya yang luas mencapai 1.500.000 individu maupun instansi di bidang teknologi, industri kreatif, proyek bisnis, dan lain sebagainya.
9 Situs Lowongan Kerja Freelance untuk Cari Uang Tambahan dengan Kerja Online dan Kerja Dari Rumah 06 - Finansialku

Situs 6: 99designs.com

Banyak desainer yang menjadi member situs terpercaya yang satu ini. Memang, untuk bidang desain grafis dan logo, 99designs.com bisa dianggap sebagai juaranya. Sudah banyak proyek yang dikerjakan dengan bekerja sama melaluinya. Jadi, tidak perlu khawatir dengan nama baik website tersebut.
9 Situs Lowongan Kerja Freelance untuk Cari Uang Tambahan dengan Kerja Online dan Kerja Dari Rumah 07 - Finansialku

Situs 7: Fiverr.com

Berbagai bidang pekerjaan mulai musik, desain, kepenulisan, hingga, pemasaran digital menjadi sasaran ranah pembagian informasi lowongan pekerjaan di Fiverr.com. Karena sifatnya yang sangat profesional, para pemilik proyek di sana selalu bekerja dengan kualitas tinggi.
9 Situs Lowongan Kerja Freelance untuk Cari Uang Tambahan dengan Kerja Online dan Kerja Dari Rumah 08 - Finansialku

Situs 8: Toptal.com

Pada halaman depan tampilan Toptal.com, para pemilik proyek akan dapat melihatfreelancerfreelancer yang bisa dipilih. Setelah melakukan cek kecocokan antara kualifikasi yang dibutuhkan dengan kompetensi pelamar, maka sistem kerja akan diselenggarakan.
Situs ini nyaris tanpa risiko dan sudah banyak proyek besar di bidang pengembangan, desain dan keuangan yang mengalami sukses besar.
9 Situs Lowongan Kerja Freelance untuk Cari Uang Tambahan dengan Kerja Online dan Kerja Dari Rumah 09 - Finansialku

Situs 9: Stackoverflow.com/jobs

Stackoverflow.com memberikan layanan berupa daftar pekerjaan yang bisa dipilih sebagai ladang penambah penghasilan. Cukup meninggalkan satu klik dan mulai menghubungi si pemilik proyek, maka proses kerja freelancer yang sangat mudah pun bisa terselesaikan.
9 Situs Lowongan Kerja Freelance untuk Cari Uang Tambahan dengan Kerja Online dan Kerja Dari Rumah 10 - Finansialku

Situs Terpercaya untuk Lowongan Kerja Freelancer

Bagi Anda yang mencari pekerjaan freelancer, tidak ada salahnya Anda mencari pekerjaan tersebut melalui situs yang sudah kami jabarkan sebelumnya. Banyak informasi yang akan Anda dapatkan melalui situs tersebut.

Bagaimana Anda menyikapi pekerjaan sebagai freelancer yang bisa diselesaikan di rumahBagaimana situssitus di atas membantu Anda menemukan pekerjaanUraikan jawaban Anda dan bagilah informasi ini pada rekan yang ingin mendapat penghasilan tambahan, terima kasih.

Sumber Referensi:
  • Anggi Kristina. 22 September 2015. 50 Daftar Situs Terbaik Lowongan Pekerjaan Untuk Freelancer Desainer Web, Programmer dan Penulis. Ruangfreelance.com – https://goo.gl/R8Nh8o
  • Indra Sugiarto. 17 Februari 2017. 7 Situs Freelance Terbaik dan Terpercaya Untuk Bekerja Di Rumah (Terbukti). Buatusaha.com – https://goo.gl/iwGWJp

Sumber Gambar:
  • Working on Laptop – https://goo.gl/hMEayI

Gratis Download Ebook Investasi Reksa Dana untuk Pemula

Download Panduan Berinvestasi Reksa Dana untuk Pemula Finansialku.com

About the Author: 

Finansialku
Finansialku adalah perusahaan perencana keuangan independen yang berkompeten, berpengalaman dan tersertifikasi professional. Finansialku menyediakan layanan konsultasi perencanaan keuangan (financial planning) individu dan keluarga, seminar dan pelatihan terkait perencanaan keuangan.

6 Comments

  1. Heru 22 December 2017 at 14:29 - Reply
    designcrowd tidak masuk ya.?
    bagus juga artikelnya. Sangat bermanfaat bagi para pencari kerja online lewat internet.
    • Finansialku
      Finansialku 9 January 2018 at 10:06 - Reply
      Hi Pak Heru
      Terima kasih telah menghubungi Finansialku.com
      Menjawab pertanyaan Anda:
      Designcrowd termasuk pak, terima kasih atas sharingnya.
      Semoga jawaban kami dapat bermanfaat.

Kamu tahu kan, kalau seiring dengan perkembangan zaman dewasa ini nyari duit itu tidak harus lagi dari mengabdi pada sebuah kantor atau lembaga khusus. Selain bisa berwirausaha sendiri, ada cara lain juga yang memungkinkan kamu untuk mendapatkan gaji tanpa harus berangkat ke kantor tertentu dan hanya bekerja dari rumah. Yaitu menjadi freelancer atau pekerja lepas.
Advertisement
Freelancer berbeda dengan pekerja serabutan ya. Para freelancer tetaplah para pekerja kompeten di bidang mereka masing-masing. Hanya saja hubungan antara pekerja dan pemberi kerja lebih fleksibel dalam dunia freelance. Tetapi kemampuan yang dimiliki tidak boleh kalah dengan para pekerja tetap.
Kegiatan freelance sendiri memang sudah ada sejak lama. Namun perkembangan teknologi informasi semakin mempermudah kamu untuk bisa menjadi freelancer di masa sekarang. Banyak situs-situs joblisting khusus untuk para freelancer yang bisa membantu kamu dalam menjalani pekerjaan sebagai pekerja lepas. Berikut beberapa di antaranya:

1. Elance

elance.com telah didirikan sejak tahun 1999
Elance.com telah didirikan sejak tahun 1999 dan menjadi salah satu situs khusus freelancer yang terdepan
Elance adalah salah satu situs marketplace untuk tenaga kerja lepas online yang berbasis di Mountainview, California, Amerika Serikat. Elance bisa di sebut sebagai salah satu pelopor situs joblisting untuk freelancer.
Advertisement
Di Elance, freelancer yang sudah teregristrasi dapat menemukan pekerjaan yang sesuai dengan minat dan bakatnya melalui fitur search job. Selain itu website ini juga akan memberikan saran secara otomatis tentang lowongan-lowongan yang cocok dengan kompetensi kamu sesuai dengan profil dan resume yang kamu unggah di sana.
Selain menawarkan pekerjaan kreatif dan bisnis-administratif yang sifatnya konvensional, Elance juga menawarkan kategori-kategori pekerjaan freelance yang unik seperti ilmu data, penerjemah, bidang hukum, keuangan, dan teknik.
Bidang-bidang pekerjaan yang terdapat di Elance
Bidang-bidang pekerjaan yang terdapat di Elance.com
Kamu bisa melamar pekerjaan dengan mengisi formulir lamaran singkat yang sudah disediakan oleh situs tersebut. Kurang lebih sama seperti melamar kerja di kantor biasa namun lebih ringkas, yaitu dengan menjelaskan bagaimana kompetensi kamu sehingga pantas mendapatkan pekerjaan itu, bagaimana kamu akan menyelesaikan tugas yang ditawarkan dan berapa harga yang kamu tawarkan ke mereka untuk membayar jasamu. Setelah itu pihak yang membuka lowongan akan mengontakmu tentang rincian lebih lanjut apabila mereka tertarik untuk menggunakan jasamu.
Pembayaran dari client akan disalurkan ke akunmu di Elance, semacam sistem rekening bersama. Upah itu bisa kamu tarik setiap minggunya untuk perkerjaan dengan hitungan per jam. untuk pekerjaan dengan harga jasa yang sudah ditentukan sebelumnya upah dapat dicairkan pada waktu yang sesuai kesepakatan bersama antara client dengan freelancer .
Untuk kamu yang tidak tinggal di Amerika Serikat, kamu bisa menarik gajimu dari akun Elance dengan menggunakan jasa transfer ke bank lokal, Payoneer, PayPal atau Skrill. Sebagai gambaran estimasi upah para freelancer menurut bidangnya sebagai berikut.
contoh estimasi gaji per jam yang bisa didapatkan melalui Elance, sesuai dengan bidang masing-masing
contoh estimasi gaji per jam yang bisa didapatkan melalui Elance, sesuai dengan bidang masing-masing

2. oDesk

Berdiri sejak 2004, oDesk menjadi salah satu pioneer dalam situs khusus freelancer
Berdiri sejak 2004, oDesk menjadi salah satu pioneer dalam situs khusus freelancer
oDesk adalah salah satu situs marketplace bagi freelance terbaik yang ada di dunia maya. Sejak berdiri pada tahun 2004 oDesk dianggap telah memberikan revolusi di dunia freelancer online.
oDesk menawarkan lowongan pekerjaan dalam cakupan bidang yang cukup luas. Mulai dari Untuk dapat bergabung di sana, kamu bisa melakukan registrasi secara gratis. Tidak jauh berbeda dengan Elance, pekerjaan yang ditawarkan padamu akan disesuaikan dengan daftar kemampuan yang sudah kamu sebutkan dalam profil dan resumemu. Kamu juga bisa mencari sendiri lowongan yang cocok dengan keahlianmu.
Untuk memastikan kecakapan para freelancer yang mencari pekerjaan di sana, oDesk memiliki sejumlah ujian online yang jika dikerjakan bisa menjadi bagian dalam resume kamu. Contohnya, tes bahasa Inggris dasar yang nilainya bisa menunjang profile kamu saat dilihat oleh para calon pemberi kerja kelak. Ada juga sistem feedback yang memungkinkan klien memberi nilai pada profilmu untuk membuktikan mutu pekerjaanmu.
Berbagai macam bidang pekerjaan yang ditawarkan di oDesk
Berbagai macam bidang pekerjaan yang ditawarkan di oDesk.com
Sistem melamar pekerjaan di oDesk kurang lebih sama dengan Elance. Bahkan sejak 2013, kedua situs ini telah bergabung di bawah satu kepemimpinan, namun tetap berjalan sendiri-sendiri. Pembayaran pun tidak berbeda jauh, client akan membayar gajimu melalui perantara oDesk yang memberi jaminan bahwa bayaran yang kamu terima sesuai dengan kesepakatan kerja. Gaji ini bisa kamu cairkan dengan metode transfer ke bank lokal, wire transfer, Payoneer, Skrill atau PayPal.
Estimasi pemasukan yang bisa kamu dapat dari bekerja melalui oDesk bervariasi. Tergantung pada tingkat keterampilan, pengalaman kerja, dan kebutuhan para klien. Untuk bisa mendapatkan pekerjaan yang diinginkan atau patut memasang harga jasa yang tinggi kamu harus membangun reputasi yang bagus di profil kamu dengan bekerja secara rajin dan menyelesakan setiap project dengan baik.

3. Proz

Proz.com menjadi salah satu situs adalan dan komunitas bagi para freelancer di bidang penerjemah
Proz.com menjadi salah satu situs adalan dan komunitas bagi para freelancer di bidang penerjemah
Proz adalah situs job listing untuk freelance yang berkonsentrasi dalam bidang bahasa atau penerjemah. Jadi buat kamu-kamu yang berminat dan mahir dalam menerjemahkan bahasa ini dia tempatnya, karena ada banyak kesempatan untuk pekerjaan di bidang penerjemah di sini. Situs web yang berbasis di Syracuse, New York, Amerika Serikat ini tersedia dalam lebih dari 45 bahasa.
Setelah regristrasi di Proz.com kamu dapat menjabarkan identitas profesionalmu sebagai penerjemah dalam profil dan mulai mencari atau menerima tawaran kerja yang sesuai dengan kemampuanmu lewat situs tersebut. Selain fitur untuk mencari dan menerima pekerjaan sebagai penerjemah, Proz juga memiliki layanan lain, seperti forum diskusi, kamus online, dan lain-lain, meskipun sebagian besar dari layanan ini berbayar.
Beberapa fitur butuh akun berbayar, namun regristrasi awal di Proz gratis kok
Beberapa fitur butuh akun berbayar, namun regristrasi awal di Proz.com gratis kok
Untuk mengukur kemampuanmu sebagai freelancer, situs ini menggunakan sistem reputasi di mana reputasimu akan meningkat sesuai kinerjamu. Semakin bagus reputasi seorang freelancer, semakin mudah ia mendapatkan pekerjaan.
Sistem pembayaran yang ditawarkan sesuai dengan kesepakatan antara freelancer dan klien yang menggunakan jasa mereka. Biasanya untuk pembayaran antar negara, metode dengan PayPal; kartu kredit; Payoneer dan semacamnya masih menjadi idola.
Pemasukan yang bisa kamu dapatkan dari bekerja melalui Proz juga bervariasi, tergantung tingkat kesulitan, jumlah pekerjaan atau kesepakatan lain yang disesuaikan antara freelancer dengan klien.

4. Sribulancer

Sribulance menawarkan lowongan tenaga kerja lepas untuk berbagai keahlian.
Sribulancer.com menawarkan lowongan tenaga kerja lepas untuk berbagai keahlian.
Kali ini kita akan membahas tentang situs job marketplace untuk freelancer asal dalam negeri yaitu Sribulancer. Situs web yang diluncurkan pada September 2014 ini menawarkan variasi lowongan pekerjaan yang luas mulai dari desain web, desain grafis, pemrograman, penulis artikel, penerjemah dan masih banyak lagi.
Setelah mendaftar untuk tergabung dalam Sribulancer, kamu harus membuat profil yang menjelaskan tentang deskripsi jasa yang kamu tawarkan, portofolio kamu, keahlianmu, upah yang kamu patok untuk jasamu dan sebagainya. Klien dapat menghubungi kamu apabila mereka tertarik ketika melihat profilmu. Selain menunggu untuk ditemukan oleh klien, kamu juga bisa proaktif mencari sendiri pekerjaan yang kamu inginkan dengan fitur Mencari Proyek.
Macam-macam bidang pekerjaan di Sribulancer
Macam-macam bidang pekerjaan di Sribulancer
Sistem pembayaran di Sribulancer menggunakan sistem transfer antar bank yang dirasa sesuai dengan pasar Indonesia, di mana pengguna kartu kredit atau produk sejenisnya belum terlalu banyak. Upah dari klien disalurkan ke akun Sribulancer yang bertindak sebagai rekening bersama dan bisa dicairkan ketika kewajiban freelancer sudah terpenuhi.
Estimasi penghasilan dari pekerjaan-pekerjaan yang bisa kamu lamar di situs ini juga bervariasi. Semakin tinggi tingkat kesulitannya maka semakin besar gaji yang bisa kamu dapat. Jangan lupa kewajibanmu juga semakin berat, tapi demi reputasi yang bagus kamu harus bekerja seprofesional mungkin.

5. Gobann

Sistem harga jasa yang unik membuat banyak keahlian unik juga yang bisa ditawarkan di Gobann
Sistem harga jasa yang unik membuat banyak keahlian unik juga yang bisa ditawarkan di Gobann.com
Gobann juga merupakan situs marketplace untuk freelancer asal tanah air untuk kamu-kamu yang tertarik menjadi pekerja lepas. Yang berbeda dengan Sribulancer pada Gobann adalah estimasi bayaran yang bisa kamu dapatkan jika berhasil mendapatkan pekerjaan melalui situs web tersebut. Bahkan tidak ada estimasi dalam soal bayaran, karena sesuai namanya jasa-jasa yang ditawarkan dalam Gobann semuanya dipukul rata menjadi 50.000 rupiah.
Di sini kamu juga tidak hanya mencari pekerjaan tapi menawarkan jasamu kepada para calon klien di mana fitur ini disebut Kangtao. Jadi alih-alih mencari, kamulah yang menawarkan keahlianmu dengan satuan harga Rp. 50.000,-. Tak pelak, patokan harga khusus ini membuat tidak sedikit dari para freelancer di Gobann jadi menawarkan jasa-jasa unik seperti membersihkan kamar dalam satu jam, menirukan suara binatang, menjadi penasihat asmara atau ahli spiritual dan lain sebagainya. Lucu yah! Tetapi banyak juga bidang pekerjaan konvensional yang ditawarkan di sana mulai dari penulis, penerjemah, programmer, IT dan lain-lain.
Sistem pembayaran yang ditawarkan di Gobann bervariasi, selain transfer bank, ada juga metode pembayaran dengan T-Cash, KasPay, dan PayPal.
Itu tadi lima situs marketplace yang bisa digunakan para freelancer buat mencari pemasukan. Kalau kamu tertarik, ada tekad dan kemampuan tidak ada salahnya kamu mencoba salah satu dari situs-situs di atas.
Untuk yang ingin dapat bekerja secara fleksibel dan bisa menentukan targetnya sendiri, freelance adalah cara yang bagus untuk mencari pemasukan. Apabila dilakukan dengan dedikasi, pekerja lepas dapat menjadi profesi yang menguntungkan dan menghasilkan prestasi. Dan buat yang mengejar karir di suatu bidang khusus, pengalaman bekerja sebagai freelancer juga dapat menjadi tonggak yang bagus untuk membangun reputasi dan kompetensimu.
Ingat, ada banyak jalan menuju Roma. Menjadi pekerja sekarang tidak harus dengan ke kantor saja!
Advertisement

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

No comments: